Minggu, 28 Oktober 2012

Camera Canon EOS 650D, harga mulai Rp 8 juta

Canon dikenal sebagai produsen kamera SLR canggih. Dan, mereka baru saja meluncurkan kamera SLR terbarunya ke Indonesia, yakni Canon EOS 650D. Kamera inipun menawarkan penggunaan yang mudah namun dapat menghasilkan gambar berkualitas.
Kamera ini merupakan kamera dengan sensor CMOS 18MP dan prosesor DIGIC 5. Canon EOS 650D ini juga dilengkapi dengan sistem autofocus (AF) baru yang memiliki kecepatan dan tingkat akurasi yang tinggi berkat teknologi Hybrid CMOS AF. Dengan adanya teknologi tersebut, memungkinkan Anda untuk meningkatkan kecepatan AF meskipun menggunakan mode Live View ataupun Movie Shooting.
Pihak Distributor kamera ini, yakni PT. Datascrip melalui Marketing Manager Sintra Wong mengatakan bahwa kamera ini merupakan kamera entry level tercanggih di kelasnya yang menawarkan kualitas prima. Kamera inipun dapat dengan mudah dioperasikan, sehingga siapapun bisa memakai kamera yang satu ini.
Bersamaan dengan kamera ini, Canon juga meluncurkan dua lensa terbarunya, yakni Lensa EF-S 18-55mm IS dan EF-S 18-135mm IS STM. Kalau Anda ingin membeli kamera saja, maka Anda bisa membelinya seharga Rp.8.075.000. sedangkan kalau ingin membeli kamera plus lensa EF-S 18-55mm IS, maka Anda harus membayar Rp.8.825.000. Dan terakhir, kamera Canon EOS 650D plus lensa EF-S 18-135mm IS STM, dipatok dengan harga Rp.11.325.000.







sumber : www.beritateknologi.com




 
Lihat Juga Jenis Camera Terbaru Lainnya :
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

W A R N I N G !!!
=Pembaca yang Baik selalu Meninggalkan Komentar=

~ Berkomentarlah secara baik dan sopan maka admin akan merespon
~ JANGAN ANONIM
~ Komentar Sesuai dengan Topik Pembicaraan
~ Tidak Menyertakan Link Aktif
~ Dilarang Promosi dalam Bentuk Apapun !

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...